MANOHARA ( dilema diantara Kesedihan dan Selebritas)

Sudah sekian bulan kita mendengar, melihat kisah dan keluh kesah Ibu Deasy dan Manohara. Sekian lama pula kita di suguhi berita yang simpang siur, tanggapan orang yang pro dan kontra. Ini adalah salah satu kisah hidup anak manusia ( warga negara indoensia ) yang hidup di negara orang lain dengan hukum yang berbeda pula. Tabiat manusia yang sangat dipengaruhi oleh lingkungan, kebiasan, keluarag dan kekuasaan serta harta.

Manohara oh.. Manohara....
Kisah Putri Nan cantik yang dipersunting seorang Pangeran
,
hasrat untuk memiliki keluarga yang bahagia
dan disayang suami....
Tapi apa daya keluarga sang Pangeran tidak menyukainya
........Putri manohara pun menderita dan terlunta-lunta
( Cuplikan Relief Candi Borobudur )

Manohara Adelia Pinot, gadis cantik dan cerdas yang terpaksa harus melakoni hidupnya dengan episode yang tidak pernah ada dalam pikiran dan hatinya. Deraan siksa batin dan fisik dari sang Pangeran (suami) dialami hampir selama 2 bulan sebelum kepergiannya ke Indonesia.

Manohara bercerita, bila dia mendapat perlakuan yang tidak sewajarnya dari suami tercinta. Cerita yang membuat sebagian warga negara Indonesia berteriak marah dan memaki. Gilaaaaaa........ hanya itu yang bisa keluar dari mulut mereka yang turut merasakan penderitaan Manohara.

Setelah tibanya Manohara di Indonesia.......beritanya makin bertambah hangat dan seru, kesibukan Manohara untuk diminta tampil di Televisi ( wawancara ) lebih membuat orang bertanya-tanya.....? Apa yang dicari Manohara dan Ibunya? Bercerita kepada orang untuk mendapat perhatian, berbagi cerita agar kejadian yang dialaminya tidak terjadi pada orang lain,....... disini kita tidak tahu apa yang telah terjadi. Manohara dan ibunya pasti mempunyai rencana dan jalan sendiri untuk mendapatkan keadalian atas perlakuan orang terhadap Manohara.

Semua orang berteriak....... "Kapan Manohara melakukan Visum..? Yah. visum yang bisa mendukung tuduhan terhadap suaminya yang telah melakukan Kekerasan dalam Rumah Tangga. Karena visum yang dilakuakn Manohara adalah bukti kuat terhadap perlakuan kekerasan yang diterima Manohara.

KIta hanya bisa berdoa agar Manohara mendapatkan keadilan apa yang telah dia alami selama ini. Wanita tidak seharusnya diperlakukan dengan semena-mena, wanita adalah bukan sekedar pelengkap hidup pria tetapi wanita adalah bagian dari kehidupan pria. Karena tidaklah sempurna hidup oria tanpa ada wanita yang mengasihi dan mencintai berada di sisinya.

Manohara :

Senyum terindah
yang pernah ku temui dalam ceriaku
Tatapan kasih
yang lama kurindukan dalm hidupku







PRITA MULYASARI = DESAHAN BLOGGERS

"Jangan sampai kejadian saya ini akan menimpa ke nyawa manusia lainnya. Terutama anak-anak, lansia, dan bayi. Bila anda berobat berhati-hatilah dengan kemewahan rumah sakit (RS) dan title international karena semakin mewah RS dan semakin pintar dokter maka semakin sering uji coba pasien, penjualan obat, dan suntikan.

Saya tidak mengatakan semua RS international seperti ini tapi saya mengalami kejadian ini di RS Omni International. Tepatnya tanggal 7 Agustus 2008 jam 20.30 WIB. Saya dengan kondisi panas tinggi dan pusing kepala datang ke RS OMNI Internasional dengan percaya bahwa RS tersebut berstandard International, yang tentunya pasti mempunyai ahli kedokteran dan manajemen yang bagus. "

Itu sebagian keluhan Ibu Prita yang disampaikan melalui Blog....... atau Surat Pembaca.

Kemajuan teknologi sangat mempengaruhi cara berpikir dan kerja manusia ( manusia modern ), e-mail ( milis) yang sering kita baca di berbagai Blog atau Situs sangatlah banyak. Hanya duduk di depan benda yang kita panggil PC, Laptop atau lebih keren lagi GADGET.... semua bisa kita raih ( kecil banget rasanya dunia ini ). Namum kemajuan teknologi sering tidak di imbangi dengan Perangkat Hukum yang memadai dan manusiawi, hal ini disebabkan karena negara kita lebih mengedapankan penyerapan teknologi dahulu dan celakanya kita juga tidak menghormati hak-hak intlektual ataupun hak cipta. ( Koq jadi njlimet ya...??? )

OK.. deh kalo gitu kita konsen ke masalah Informasi Teknologi ( salah ya..???? ) dan Perangkat Hukumnya termasuk Pengeka Hukumnya. Walaupun terlambat kita sudah mempunyai yang namanya Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik yang disehakan oleh DPR pada tanggal 25 Maret 2008. Wah.. itu kemajuan bangsa Indonesia untuk memberi perlindunagn terhadap para pemakai teknologi dari orang-orang yang maw berbuat jahat. tapi jangan sampai perangkat hukum yang telah disyahkan ini menjadi alat bagi pemerintah, kelompok, orang berduit untuk "membelenggu kebebasan berbicara dan kreatifitas pengguna teknologi" Kan nggak enak banget.......lagi enak-enaknya ngisi blog, nulis e-mail atau apapun yang berhubungan dengan IT,........... tiba-tiba rumah kita di gedor "Penguasa" dan membawa para blogger ke "Rumah Sepi" untuk dimintai keterangan atas semua yang kita tulis. padahala yang kita tulis merupakan uneg-uneg kita, masalah pribadi kita, apa yang kita alami untuk dibagi keteman agar orang lai tidak mengalami seperti kita. ( Jadi was-was neeh.... )

Itulah yang aku maksud........ kan sebenrnya sama aja kita cerita secara langsung ( ngobrol rame-rame) dengan kita cerita di Blog atau chatting, tidak ada bedanya.!! yang beda kan cuma sarana atau tempat bercerita, tempat ngobrol. Kalo ngobrol langsung.... kasihan yang rumanya jauh..... mesti uang-buang waktu tuk dateng ke tempat temennya. dengan Teknologi kita bisa menembus ruang dan waktu, mau jam berapa aja ngobrol gak masalah dan dimana aja juga gak masalah.

Bisa - bisa neh, nanti ada penambahan pasal di UU ITE yang menyebutkan..... " Barang siapa menggunakan jaringan internet pada malam hari lebih dari 3 (tiga) orang dan dalam penggunaanya untuk membicarakan orang lain, kelompok, diskusi politik dan mengkritik pihak ketiga.........." Wah... bisa berabe kalo gitu....!!!!!

Kemudian kita ( sebagai Blogger ) mempunyai harapan atau keinginan kepada Penegak Hukum (Pengawal Undang-Undang) untuk tidak secara mudah dan semena-mena menangkap pengguna teknologi informasi hanya karena alasan Menulis Blog, E-mail atau apapun yang sederhana (sepele) Dan kejadian yang menimpa Ibu Prita tidak akan terulang lagi pada bloggers yang ada di negara Indonesia.

Tapi aku ada saran ... semoga berguna untuk kita semua.

  1. Bila kita menyampaikan uneg-uneg suatu pelayanan jasa di suatu tempat, gunakanlah bahasa yang halus dan sopan.
  2. Langsung tujukan pada pemberi jasa pelayanan itu sendiri (jangan lupa lengkapi dengan data dan fakta yang kita miliki) - Surat terbuka.
  3. Jangan langsung mendeskreditkan pribadi seseorang, institusi pemerintah atau swasta.
  4. Akhirilah dengan kata " perimtaan maaf bila kurang berkenan......."
  5. Selebihnya tingal orang, institusi yang kita kritik............. legowo atau tidak.
Akhirnya :

Kita berharap pada pemerintah umumnya dan penegak hukum pada khususnya untuk tidak gegabah menjerat seseorang dengan UU ITE, bahkan sampe harus menjebloskan seseorang ke penjara hanya karena menuliskan uneg-uneg melalui e-mail.

Dukungan ku buat Ibu Prita Mulyasari, semoga bisa dibebaskan tanpa syarat dan alasan apapun. Marilah para Blogger untuk selalu dan saling mendukung.

Israel di Pimpin Wanita. Apakah arah Politiknya akan selembut wanita

Mossad, agen rahasia Israel yang disegani di dunia, yang juga dikenal dengan kelihaian sekaligus kekejamannya. Tzipi Livni, Perdana Menteri baru Israel, pernah bekerja di sana. Namun, Livni adalah pendukung kuat atas berdirinya Palestina yang berdampingan dengan Israel, yang dia anggap sebagai solusi terbaik.

Mungkin susah memercayai Livni sebagai pencari perdamaian, terutama warga Palestina, dan juga ucapannya yang pernah mengatakan bahwa Presiden Palestina Mahmoud Abbas sebagai tidak lagi relevan.

Lagi, Livni adalah keturunan Yahudi ultra-nasionalis, yang dilahirkan dari pasangan Eitan dan Sarah Livni, imigran Polandia. Kedua orangtuanya pernah berjuang melawan penjajah Inggris sebagai anggota Irgun, militan Zoinis dan organisasi teroris bawah tanah.

Di masa mudanya, Livni anggota Betar, gerakan pemuda Yahudi. Gerakan ini didirikan Ze’ev Jabotinsky, juga pendiri Irgun. Dia adalah Yahudi keturunan Rusia pendamba negara Yahudi.

Sama seperti ayah dan ibunya, serta Jabotinsky, Livni adalah pilar kuat bagi karakter dan identitas Yahudi dan Israel. Namun, Livni juga pendukung mundurnya Israel dari Jalur Gaza dan Tepi Barat, serta salah satu tokoh Israel yang tidak menuduh pejuang Palestina sebagai teroris, tetapi pihak yang menyerang tentara Israel demi harkat diri.

Percaya atau tidak percaya, Livni relatif menghargai penegakan hak asasi manusia di Palestina, yang telah diinjak-injak Israel. Hingga kini Livni pun merupakan salah satu perunding perdamaian Palestina-Israel, sebuah kegiatan yang ingin dia lanjutkan dan misinya ingin pula dia wujudkan.

Perunding senior Palestina, Saeb Erekat, mengatakan, Livni telah lama terlibat proses perdamaian. ”Saya yakin dia akan terus melanjutkan upaya perdamaian dengan Palestina. Saya menyambut baik pilihan rakyat Israel,” kata Erekat.


Hobby sang Perdana Menteri

Livni adalah orang yang tampil bersahaja dan mengaku tidak menyukai formalitas. Kepada Roger Cohen dari The New York Times pada 2007, Livni memberi komentar atas pernyataan Cohen bahwa Livni adalah pribadi yang disiplin.

”Saya tidak suka frase ini, seorang yang disiplin. Ah, saya enggak tahulah, enggak tahu, benar … Ada sisi lain dari diri saya. Saya menyukai celana jins, mendaki gunung, mengunjungi pasar dan mal. Anda baru saja kembali dari Paris: Saya suka Quartier Latin hingga Champs Elysées. Secara umum saya benci formalitas. Anda tahu enggak sih, ketika aku muda, pernah bekerja sebagai waitress di Sinai.”

Ya, ya, ya! Namun, kini nyatanya Livni menjadi PM, setidaknya untuk sementara karena telah terpilih sebagai Ketua Partai Kadima, Kamis (18/7), yang otomatis menggantikan posisi PM Ehud Olmert, yang tersandung skandal korupsi.

Sepak Terjangnya di dunia Politik

Dengan demikian, dia menjadi PM wanita pertama setelah Golda Meir (1969-1974), PM yang terkenal galak, tegas, dan memimpin Israel menghadapi Perang Arab-Israel. Livni meniru ketegasan dan kekukuhan pribadi Meir.

Jejak kariernya dimulai ketika mendapatkan pelatihan militer, sebuah kewajiban bagi semua warga Israel. Saat itu, Livni meraih pangkat letnan pada usia 22 tahun (1980).

Pelatihan ini juga menjadi ajang pencarian bibit bagi agen Mossad dan politisi masa depan Israel. Seperti pucuk dicinta ulam tiba, Livni adalah seorang yang disiplin, memiliki kemampuan analitis dan bakat intelijen.

Pada tahun 1980, Livni memasuki Mossad, dengan posisi sebagai agen lapangan. Livni ditempatkan di Paris. Dalam status ini, dia pernah ikut serta dalam aksi pembunuhan terhadap seorang pemimpin PLO di Yunani, Makmun Syukri Marisyi, salah satu pembantu dekat Abu Jihad (orang kedua di PLO setelah Yasser Arafat).

Livni memilih tidak membuka cerita soal kariernya di Mossad. Bahkan dia mengatakan, karier di Mossad sama sekali tidak memengaruhi hidupnya.

Pada tahun 1996, Livni bertarung untuk menjadi anggota Knesset (parlemen Israel) mewakili Partai Likud, tetapi gagal. Namun, Livni telah menarik perhatian PM saat itu, Benjamin Netenyahu (eks Mossad), yang juga Ketua Partai Likud.

Netanyahu meminta Livni menangani privatisasi BUMN Israel. Ketika Ariel Sharon (juga eks Mossad), Ketua Partai Likud dan menjadi PM tahun 1999, karier Livni menanjak. Sharon menjadi mentor Livni. Livni juga berhasil menjadi anggota Knesset pada 1999.

Pada 2005, Sharon dan Livni mundur dari Likud dan membentuk Partai Kadima, beraliran kanan tengah. Misi partai baru ini adalah mundur dari Tepi Barat dan Jalur Gaza untuk memungkinkan berdirinya negara Palestina. Latar belakangnya, pendudukan Palestina tak memungkinkan secara moral dan finansial.

Setelah Sharon stroke dan koma sampai sekarang, Ehud Olmert menjadi PM. Livni mengkritik keras Olmert karena ”kegagalan” militer Israel dalam perang di Lebanon selatan tahun 2006. Livni meminta Olmert mundur, tetapi gagal.

Kemudian Olmert tersandung skandal korupsi. Livni menemukan sudut untuk menendang Olmert. Dia berhasil. Lalu dipilihlah ketua Partai Kadima baru, menggantikan Olmert, yang secara tradisi otomatis menjadi PM.

Livni mengalahkan saingan terdekatnya, Menteri Perhubungan Shaul Mofaz. Jadilah Livni sebagai PM, yang membuka memori khalayak pada Golda Meir. ”Saya bukan Golda Meir kedua, tetapi Tzipi Livni pertama,” kata Livni, yang memiliki satu saudara.

Sebagai PM, Livni berjanji mewujudkan Palestina. Kita tunggu saja, apakah dia berhasil mewujudkannya.

dari berbagai sumber .

Wanita merubah Sejarah Dominasi Politik Kaum Pria

Juan Domingo Perón (8 Oktober 1895 – 1 Juli 1974) adalah seorang soldier dan politisi Argentina yang terpilih untuk tiga kali masa jabatan sebagai Presiden Argentina (1946-1955 dan 1973-1974). Perón dan istrinya, Eva begitu populer di kalangan rakyat Argentina. Ia adalah tokoh Amerika Latin yang terkemuka pada abad ke-20, dan telah membawa banyak perubahan penting dalam arena politik negaranya.

Aurelia Tizón (1908 - 10 September 1938) adalah istri pertama Presiden Argentina Juan Perón . Mereka bertemu pada tahun 1925, saat itu Aurelia seorang guru dan mereka menikah pada 5 Januari 1929. dia meninggal setelah 9 tahun usia pernikahannya karna Cancer Uterine.

Aurelia adalah seorang wanita dengan berbagai bakat, dia bisa menggambar, melukis dan berbahasa Inggris, Aurelia menerjemahkan beberapa buku militer Inggris untuk Peron. Walaupun tak ada bukti pasti, dicurigakan bahwa pasangan ini mengadopsi seorang putri.

María Eva Duarte de Perón (lebih dikenal dengan nama Evita (7 Mei 1919 – 26 Juli 1952) adalah istri kedua Presiden Argentina Juan Domingo Perón(1895–1974) dan Ibu Negara Argentina sejak 1946 hingga wafatnya pada 1952.

Eva Duarte bertemu Kolonel Juan Perón pada acara amal pengumpulan dana untuk korban gempa bumi di daerah San Juan. Mereka menikah pada 21 October 1945.

Meskipun ia tidak pernah secara resmi terpilih menjadi tokoh politik, sebagai Ibu Negara ia akhirnya memiliki lebih banyak kekuasaan dan pengaruh dalam pemerintahan daripada siapapun, kecuali suaminya. Di antara kaum miskin dan kelas pekerja Argentia, ia mempunyai kharisma yang tidak banyak tandingannya di luar monarkhi

Evita membentuk Yayasan Eva Perón, yayasan amal yang membangun ribuan rumah dan sekolah untuk kaum perempuan dan kaum miskin dan untuk pertama kalinya dalam sejarah Argentina menjamin tidak ada ketimpangan dalam pemeliharaan kesehatan untuk warganya. . Evita juga memimpin pembentukan Partai Peronis Perempuan, yang merupakan partai politik perempuan pertama di negaranya.

Pada masa hidupnya itulah untuk pertama kalinya ia menganjurkan rakyat Argentina untuk memanggilnya bukan sebagai "Eva Perón" namun sekadar "Evita", yaitu bentuk (kesayangan) dalam bahasa Spanyol ("Eva Kecil")

Pada 1951, ia mengadakan kampanye agar dimungkinkan mencalonkan diri menjadi Wakil Persiden Argentina. Hal ini ditentang oleh militer Argentina, kaum elit, dan akhirnya suaminya sendiri. Andaikan Evita terpilih, ia akan menjadi wakil presiden perempuan pertama di dunia. Pada 1952 Evita mendapat gelar resmi "Pemimpin Rohani Bangsa".

Evita juga tokoh yang sangat kontroversial pada masa hidupnya, bahkan sampai hari ini. Meskipun hanya enam tahun lebih ia berkiprah dalam politik Argentina, di masa itu ia menjadi pusat gosip dan kabar burung. Dalam bukunya "Evita: The Real Life of Eva Perón", Marysa Navarro dan Nicholas Fraser mengklaim bahwa mitos dan distorsi tentang Eva Perón adalah yang paling rumit dari tokoh politik modern manapun.

Semasa hidupnya, Evita adalah perempuan paling berkuasa di negerinya. Kebanyakan sejarahwan setuju bahwa ia tetap yang paling berpengaruh dalam sejarah bangsanya dan di seluruh Amerika Selatan. Pada saat kematiannya, ia adalah perempuan paling berpengaruh di seluruh dunia

María Estela Martínez de Perón (lahir 4 Februari 1931) yang dikenal sebagai Isabel Martínez de Perón adalah istri ketiga Presiden Juan Perón dan Presiden Argentina. Ia menjadi presiden wanita pertama di negaranya yang memerintah pada 1 Juli 1974 - 24 Maret 1976.

Pertemuan itu bermula ketika Juan Peron meninggalkan negaranya dan tiba di Panama. Ketika dalam pembuangan, Peron berjumpa dengan penari (dancer) klub malam di Paraguay bernama Isabel. Perón amat tertarik dengan kecantikannya dan percaya bahwa Isabel mampu mengisi kekosongan hidupnya setelah kematian isteri kedunya, Eva Perón.

Perón kemudian mengajak Isabel bersamanya ke Madrid, Spanyol pada tahun 1960. Negara ini menganut ajaran Katolik Roma yang kuat dan melarang seorang hidup bukan dengan istrinya yang sah. Atas desakan pihak agama, Perón menikah untuk ketiga kalinya pada 15 November 1961. Sebuah pernikahan antara mantan presiden dan penari klub malam yang terpaut umur tiga dekade.

Di Madrid, Perón aktif kembali dalam kancah politik Argentina dan menggunakan Isabel sebagai perantara dari Spanyol ke Amerika Selatan.

Pada 19 September 1955, Peron diberhentikan dan diasingkan setelah militer melakukan kudeta pemerintahannya. Pengasingan selama 18 tahun tidak melunturkan pengaruhnya di kalangan rakyat. Pada tahun 1973, yaitu pada usia lebih 70 tahun, Perón terpilih kembali sebagai Presiden Argentina untuk periode yang ketiga kalinya. Dalam satu strategi politik, ia menamakan isterinya, Isabel Martínez de Perón, sebagai deputi presiden. Ia meninggal di kantornya pada 1 Juni 1974 dan posisinya kemudian digantikan Isabel (istrinya).


diambil dari berbagai sumber

TEORI RELATIVITAS DIPERKENALKAN

Albert Einstein adalah seorang Ilmuan fisika teoritis yang sangat terpandang bahkwan sebagai Ilmuan terbesar pada abad ke 20. Salah satu teorinya yang terkenal adalah Teori Relatiitas. Teori relativitas Einstein adalah sebuah set yang terdiri dari teori fisika, yaitu relativitas umum dan relativitas khusus. Kedua teori itu diciptakan untk menjelaskan gelombang elektromagnetis tidak sesuai dengan teori gerakan Newton Einstein membuktikan gelombang elektromagnetis dubktikan bergerak pada kecepatan yang konstan tanpa dipengaruhi gerakan sang pengamat. Ini kedua teori itu adalah bahwa dua pengamat yang bergerak relatif terhadap masing-masing akan mendapatkan waktu interval ruang yang berbeda untuk kejadia yang sama, tapi isi hukum fisik akan terlihat sama oleh keduanya. Setelah teori relativitas diperkenalkan kepada khalayak umum (secara luas), Einstein menjadi sosok yang dikenal seluruh dunia. Ia juga turut berkontribusi bagi pengembangan mekanika kuantum, mekanika statistik dan kosmologi. Pada 1921, Albert Einstein dianugerahi Penghargaan Nobel dalam Bidang Fisika. Pada 1999, majalah Time menobatkan Einstein sebagai person of the century. Di samping itu sebagai bentuk penghargaan terhadap dirinya sebuah satuan dalam fotokimia dinamai Einstein, sebuah unsur kimia dinamai Einsteinium dan sebuah asteroid dinamai 2001 Einstein.

SUARA YANG TERBELENGGU..................

Pagi ini mentari nampak mulai menyinari dunia kita
terang benderang memberi harapan yang telah lama tertanam
semangat ku pun turut mengembang seiring pagi
yang merangkak menapaki siang.
Bisakah hari ini semua kegelisahan dihatiku bisa lepas
bebas... terbang bersama karbondioksida yang aku hembuskan
kegelisahan yang telah beberapa minggu menemani
setaiap gerak langkahku........

Kegelisahan yang kualami........

Kegelisahan panasnya kotaku,
yang semakin mendera setiap warga kota,
panas ini apakah karena kota ku tidak banyak lagi pohon-pohon rindang
rawa-rawa dan lebak-lebak yang selama ini menjadikan kawasan kotaku
lebih bisa menerima panasnya matahari dan siraman air hujan.

Akibat berkrangnya pohon-pohon dan rawa-rawa di kota ini
setiap kali turun hujan, banjir telah membayang................
setiap warga palembang yang bermukim di daerah rendah
Padahal walaupun rendah tidak akan lebih rendah dari sungai Musi
sungai yang menjadi kebanggaan warga kota ku.

Hilangnya rawa-rawa untuk dijadikan lahan permukiman bukan lah suatu kesalahan
bukanlah suatu dosa.......
akan tetapi hanya diperlukan pemikiran yang arif dan bijaksana
sehingga dampak pembangunan itu tidak merugikan warga masyarakat
Bahkan pembangunan itu bisa menjadi umerang bagi dirinya sendiri
bila tidak dilaksanakan dengan bijak dan arif terhadap lingkungan.
Lingkungan adalah karunia yang besar dari Sang Pencipta, untuk itu
kita harus menjaga dan melestarikan lingkungan yang telah kita tempati.

Janganlah hanya karena kebutuhan lahan untuk pengembangan dan perluasan kota
sampai melupakan kenyamanan warga setempat yang telah terlebih dahulu berdiam di situ.
Untuk itulah diperlukan kearifan dalam memutuskan suatu keputusan yang mempunyai dampak yang luas bagi masyarakat.
Di diperlukan kebijakan yang sanggup memberi rasa puas bagi semua pihak. Semuanya itu bisa dilakukan bila para pengambil keputusan mempunyai "sifat mengayomi" dan mempunyai rasa "bila aku menjadi masyarakat kelas bawah".
Karena tidak banyak (bisa dikatakan mungkin hanya 5%) pejabat yang memikirkan masyrakat kelas bawah, karena saat ini lebih banyak masyarakt yang menderita karena kebutuhan ekonomi standar mereka tidak terpenuhi alias miskin. Janganlah masyarakat yang sudah dibebani masalah ekonomi ditambah beban masalah dari dampak kebijakan pemerintah yang kurang memperhatikan masyarakat kecil.

Banyak suara-suara masyarakat yang terbelenggu
suara rakyat kecil yang merasa tidak diperhatikan
rakyat yang terpinggirkan........
rakyat yang tersisih...............
suara mereka adalah........ suara yang tertahan
terbelenggu oleh keadaan
terbelenggu oleh ketidakberdayaan
terbelenggu oleh ketidakmampuan
terbelenggu oleh ketidakpastian
terbelenggu oleh isak tangis yang tertahan

suara yang terbelenggu.......................
suara yang tertahan ...........................
.........hanya menghasilkan .......
D E S A H A N.....................


Aahh..............Banjir Lagi

Jumat malam Palembang di guyur hujan.....

Deras sekali disertai angin yang cukup kencang untuk menimbulkan suara desiran yang membuat bulu kuduk berdiri. Desiran angin dan suara rintik hujan membuat suasana malam itu mejadi dingin, nikmat untuk berlama-lama berada diatas pembaringan. Namun suara adzan subuh telah sayup-sayup memanggil kita untuk segera bergegas meninggalkan peraduan yang nyaman. Karena kita harus berterima kasih pada sang pencipta ALLAH SWT yang telah memberi kita waktu untuk menjalani hari ini dengan badan sehat.

Istri dengan sigap telah berada di dapur menyiapkan sarapan pagi dan secangkir nascafe hangat.
Anak-anakpun bangun dengan rasa malasnya karena udara yang dingin, mandi, berpakaian, sarapan dan bersiap ke sekolah..



Tapi alangkah terkejutnya saya dan anak saya ketika tiba di komplek sangkuriang....... Jalan menuju SMP Negeri 53 Palembang tertutup oleh genangan air. "Pa....banjir pasti sekolah Ayu" kata putri saya yang pertama. Hujan tadia malam yang cukup deras mengguyur kota Palembang pasti akan membuat beberapa daerah langanan banjir terendam oleh lupan air hujan yang tidak tertampung oleh sungai ataupun daerah resapan air.
Tiga buah gambar diatas adalah jeperetan saya dengan HP Sony Ericsson K530i untuk mengabadikan suasana banjir di salah satu sudut kota Metropolitan Palembang. Komplek Perumahan Sangkuriang dan SMP Negeri 53 Palembang yang terletak di Kecamatan Sematang Borang ( SAKO)

Kecamatan sako / Sematang Borang merupakan daerah pengembangan Kota Satelit Kenten SAKO dimana banyak perumahan di bangun untuk emmneuhi tingginya permintaan perumahan. Namun sangat di sayangkan beberpaa pengembang dalam membangun kawawasan perumahan kurang memperhatikan daerah resapan air. Apalagi daerah Sako kenten dan Sematang Borang banyak daerah rawa (lebak) yang merupakan daerah resapan air. Karena kurangnya perhatian beberapa pengembang dan Pemerintah Kota Palembang mengakibatkan beberapa kawasan di daerah itu menjadi aerah banjir yang baru.

Kita berharap untuk kedepannya pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Tata Kota dalam hal ini sebagai teknis pemberi izin untuk mendirikan bangunan dapat melakukan AMDAL yang tepat dan menyeluruh dengan maksud agar pembangunan perumahan yang baru tidak menimbulkan ekses yang negatif ke beberapa komplek perumahan yang telah ada.

Di Kecamatan Sematang Borang terdapat sungai Borang yang cukup besar dan dalam dan beberapa saluran pembuang air dari beberap daerah yang tinggi. Namun itu saja tidak cukup, peran serta warga masyarakat dalam menjaga lingkungannya akan lebih berpengaruh pada pengendalian banjir anntinya. Karena selama ini masih banyak warga masyarakat yang membuang sampak ke selokan ataupun sungai, kebiasan yang buruk ini sangat sulit diubah. Kebiasaan buruk ini bukan hanya terjadi pada masyarak kelas bawah namun banyak juga dilakukan oleh masyarakat berpendidikan dan berpenghasilan.

Untuk itu marilah kita semua tidak terkecuali untuk lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan kita masing-masing. Kita mulai membiasakan membuang sampah ditempat yang telah disediakan dan membersihkan saluran air yang berada di sekitar rumah kita. Peran serta masyarakt yang di koordinir oleh ketua RT akan dapat memberikan rasa aman terhadap bahaya banjir.

Marilah kita menjaga lingkungan kita, membersihkan selokan dan selalu mengawasi sekeliling kita karena MUSIM HUJAN telah tiba.

MARI SIAGA BANJIR